Focus Group Discussion (FGD) penyusunan publikasi Kecamatan Dalam Angka 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Jakarta Barat

BPS Kota Jakarta Barat tidak menerima gratifikasi dalam bentuk apapun. #TOLAKGRATIFIKASI

Kini hadir Aplikasi JELITA untuk mempermudah anda mencari data dan literasi statistik. Silakan unduh di sini

Butuh Data Statistik yang ada di BPS? silahkan kontak 0812-9090-7431

Focus Group Discussion (FGD) penyusunan publikasi Kecamatan Dalam Angka 2024

Focus Group Discussion (FGD) penyusunan publikasi Kecamatan Dalam Angka 2024

15 Agustus 2024 | Kegiatan Statistik


BPS Kota Jakarta Barat mengadakan Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka penyusunan publikasi "Kecamatan Dalam Angka 2024" yang akan diterbitkan pada September 2024.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan peserta dari UKPD terkait, perwakilan kecamatan, dan tim Publikasi Kecamatan Dalam Angka BPS Kota Jakarta Barat. Kepala BPS Kota Jakarta Barat, Muhammad Noval, membuka acara FGD dan memaparkan materi “Indikator strategis pasca-pandemi COVID-19” di sesi I.

Pada sesi II, materi paparan menindaklanjuti ketersediaan data dari masing-masing instansi yang terlibat dan juga berfokus pada diskusi seputar masalah yang dihadapi dari pihak konsumen data dan produsen data (UKPD/Instansi) serta sama-sama mencari solusinya.

Dengan diadakannya kegiatan FGD ini diharapkan akan menghasilkan data publikasi yang lebih berkualitas, akurat, dan juga kolaborasi antara BPS, pihak kecamatan, serta UKPD lainnya terjalin dengan baik sehingga keberlanjutan data tetap terjaga untuk tahun tahun berikutnya.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Adm Jakarta Barat (BPS-Statistics of Jakarta Barat Municipality)Jl. Raya Kebayoran Lama No. 5A Sukabumi Selatan Kebun Jeruk Jakarta Barat 11550

Telp : (021) 25673776 Email : bps3174@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik